Whatsapp
Artikel 26 Jan 2026

Pertama Kali ke Khao Yai? Ini Itinerary yang Wajib Dikunjungi

Khao Yai, Thailand, adalah destinasi liburan yang pas jika kamu mau mencari ketenangan di alam, tapi tetap mudah dijangkau dari Bangkok. Sebab, berbeda dengan Bangkok yang selalu ramai atau Phuket yang penuh pantai, Khao Yai menawarkan suasana hijau, udara sejuk, dan pengalaman slow travel yang menyenangkan.

Daerah ini juga dikenal dengan taman nasionalnya yang luas, kebun anggur, hingga lanskap alam yang sangat cantik. Jadi, cocok buat kamu yang ingin liburan santai atau sekadar rehat sejenak dari hiruk pikuk kota.

BACA JUGA: Solo Traveling ke Malaysia: Baiknya ke Mana Saja?

Kenapa Khao Yai Populer di Kalangan Wisatawan Indonesia?

Buat kamu yang berangkat dari Indonesia, Khao Yai memang menawarkan banyak kelebihan yang bikin destinasi ini jadi makin menarik. Beberapa di antaranya, seperti:

  • Akses Mudah dari Bangkok: Banyak penerbangan langsung dari Jakarta atau kota besar lain ke Bangkok, lalu dilanjutkan dengan perjalanan darat.
  • Cocok untuk Liburan Singkat: Dengan itinerary 5 hari 4 malam, kamu sudah bisa menikmati highlight Khao Yai.
  • Udara Lebih Sejuk: Dibanding Bangkok, suhu di Khao Yai terasa lebih adem, terutama saat pagi dan sore hari.
  • Pilihan Wisata yang Beragam: Mulai dari wisata alam, kuliner, hingga spot foto instagramable, semuanya ada di sini!
  • Nuansa Slow Travel: Cocok untuk kamu yang ingin liburan tanpa terburu-buru.

Itinerary Khao Yai Selama 5 Hari 4 Malam

Waktu 5 hari 4 malam sangat ideal untuk kamu menikmati tempat-tempat seru di Khao Yai. Nah, agar tidak bingung, berikut adalah rincian itinerary Khao Yai selama 5 hari 4 malam yang bisa jadi referensi untukmu.

1. Hari Pertama: Tiba di Bangkok, Thailand

Untuk itinerary Khao Yai hari pertama, kamu bisa mengambil penerbangan pagi hari dari Jakarta. Pastikan kamu sudah melakukan pemesanan tiket pesawat jauh-jauh hari agar bisa mendapatkan harga yang lebih murah.

Sesampainya di Bangkok, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Khao Yai menggunakan taksi menuju hotel yang sudah di-booking sebelumnya. Adapun lama perjalanan dari bandara sekitar 2-3 jam.

Di hari pertama ini, kamu hanya melakukan check-in dan merapikan barang bawaan. Setelahnya, kamu bisa beristirahat ataupun jalan-jalan di sekitaran hotel.

2. Hari Kedua: Jelajahi Pesona Ala Eropa

Pada hari kedua, kamu akan memanjakan mata dengan menikmati pesona alam Khao Yai yang begitu mengagumkan. Agar perjalanan terasa lebih nyaman, kamu bisa coba menyewa motor yang banyak ditemukan di sana.

Beberapa destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi pada hari kedua ini, antara lain:

  • Floryday Khao Yai: Taman bunga yang indah, sekaligus menawarkan pengalaman berinteraksi dengan kelinci dan anak kambing.
  • Primo Piazza: Tempat yang menawarkan suasana ala Italia, lengkap dengan banyak pilihan restoran dan kafe yang cocok menjadi tempat makan siang.
  • Ban Mai Chay Nam Museum & Restaurant: Cocok dikunjungi saat sore menuju malam hari. Di sini, ada banyak pilihan masakan Thailand yang otentik dan menggugah selera.

3. Hari Ketiga: Menikmati Alam di Khao Yai National Park

Kali ini, kamu bisa melanjutkan itinerary Khao Yai dengan menikmati alam di Khao Yai National Park dan tempat lainnya yang tidak kalah indah. Berikut adalah rincian itinerary hari ketiga.

  • Khao Yai National Park: Taman nasional yang cocok bagi pencinta alam maupun untuk kamu yang ingin menikmati keindahan air terjun Heaw Suwat.
  • Hobbit House (Baan Suan Noi): Kawasan resort yang memadukan petualangan khas di negeri dongeng dengan pemandangan alam yang menyejukan.
  • Ribs Mann: Tempat terbaik untuk menyantap daging asap dan aneka daging berkualitas lainnya.

4. Hari Keempat: Belanja Oleh-Oleh

Hari keempat di Khao Yai adalah waktu yang tepat untuk belanja oleh-oleh. Beberapa tempat yang bisa kamu kunjungi, antara lain:

  • The Chocolate Factory Khao Yai: Ada banyak produk-produk berbahan cokelat yang bisa kamu bawa pulang sebagai oleh-oleh. Selain itu, kamu juga berkesempatan untuk ikut workshop di pabrik cokelat ini, lho.
  • PB Valley Vineyard and Wine: Buat kamu yang penasaran bagaimana cara membuat wine, tempat ini tidak boleh ketinggalan karena kamu akan disuguhkan dengan pemandangan dan suasana perkebunan anggur khas Eropa. Selain itu, kamu juga bisa membeli oleh-oleh di PB Valley Vineyard and Wine & Souvenir Shop.

5. Hari Kelima: Pulang

Menutup itinerary Khao Yai, ini saatnya kamu bersiap untuk kembali ke Indonesia. Kamu bisa check-out hotel di pagi hari untuk melanjutkan perjalanan ke bangkok menggunakan minibus dengan titik penjemputan di dekat Khao Yai National Park.

Setelah sampai di Bangkok, bisa segera ke bandara sesuai dengan keberangkatan pesawat yang sudah kamu beli.

Tips Liburan ke Khao Yai, Thailand, agar Lebih Nyaman

Supaya agenda liburanmu berjalan lancar, perhatikan beberapa tips berikut ini.

  • Pilih Waktu Terbaik: Waktu ideal ke Khao Yai adalah November-Februari ketika cuaca lebih sejuk.
  • Gunakan Pakaian Nyaman: Siapkan sepatu yang nyaman untuk jalan dan trekking ringan serta pakaian yang aman dan membuatmu bebas bergerak.
  • Siapkan Transportasi Sejak Awal: Transportasi umum di Khao Yai cenderung terbatas, jadi rencanakan untuk sewa kendaraan atau ikut tour sejak awal.
  • Bawa Uang Tunai Secukupnya: Hal ini penting karena tidak semua tempat menerima pembayaran dengan kartu debit/kredit.
  • Pastikan Perlindungan Perjalanan: Karena banyak aktivitas outdoor, kamu tentu butuh perlindungan ekstra selama di perjalanan.

BACA JUGA: Jelajahi 10 Spot Instagrammable di Tiap Negara ASEAN

Nikmati Liburan ke Khao Yai dengan Lebih Tenang Bersama Asuransi Perjalanan dari MSIG Indonesia

Kalau kamu sedang merencanakan liburan ke Khao Yai, Thailand, pastikan perjalananmu terlindungi dengan Asuransi Perjalanan dari MSIG Indonesia, ya. Asuransi ini menawarkan perlindungan untuk perjalanan internasional, sehingga cocok buatmu yang akan liburan, short trip, atau sekadar menikmati perjalanan santai, seperti ke Khao Yai.

Dengan perlindungan yang tepat, kamu bisa lebih fokus menikmati alam, kuliner, dan suasana tenang Khao Yai tanpa khawatir. Yuk, segera cek dan beli Asuransi Perjalanan MSIG Indonesia sesuai kebutuhanmu sekarang juga!

Asuransi Perjalanan dari MSIG Indonesia menyediakan perlindungan atas berbagai risiko perjalanan, seperti kecelakaan dan biaya pengobatan, untuk mendukung perjalanan yang lebih tenang. Semua tersedia dalam satu paket praktis dan pembelian yang super cepat!

Artikel Lainnya