Product 28 Jan 2024

Cicipi Berbagai Kuliner Halal di Jepang, Yuk!

Bagi seorang muslim, ada satu hal yang sering kali membuat khawatir saat berwisata ke negara mayoritas non-muslim, yaitu masalah makanan, sehingga saat memilih lokasi wisata hal ini juga sebaiknya menjadi bahan pertimbangan. Namun, bagi kamu yang sedang berencana wisata ke Jepang, tidak perlu khawatir karena Jepang termasuk salah satu negara wisata yang ramah muslim, lho.

Bagi wisatawan muslim, makanan yang haram dikonsumsi bukan hanya yang mengandung daging babi saja, tetapi juga alkohol dan memiliki aturan tata cara penyembelihan. Nah, kamu tidak perlu khawatir karena di Jepang juga sudah ada beberapa restoran yang bukan hanya ramah muslim, tetapi juga sudah memiliki sertifikat halal. Jadi bisa lebih tenang kalau makan di sana.

Asakusa Sushi Ken, Tokyo

Sebagian besar sushi memang terbuat dari ikan, sayangnya sering kali menggunakan mirin dalam proses pembuatannya. Namun, jangan kecewa dulu karena kamu bisa mengunjungi Asakusa Sushi Ken yang ada di Tokyo. Asakusa Sushi Ken adalah restoran sushi pertama di Tokyo yang berhasil mendapatkan sertifikasi halal. Restoran sushi ini buka pada jam makan siang, yaitu jam 12:00-15:00 JST dan makan malam 17:00-22:00 JST.

Untuk menuju ke restoran ini, kamu bisa menggunakan kereta Yamanote Line dari Stasiun Tokyo. Turun di Stasiun Akihabara dan menggunakan Tsukuba Express menuju ke Stasiun Asakusa. Dari situ, kamu hanya perlu berjalan kaki menuju ke lokasi restoran. Biaya perjalanan yang dibutuhkan yaitu sekitar ¥360.

Coco Ichibanya Curry, Tokyo

Meskipun di Indonesia juga ada, tetapi pastinya beda kalau kamu makan di restoran yang ada di negara asalnya. Sesuai dengan namanya, Coco Ichibanya Curry menyajikan aneka menu kari dengan pilihan lauk, seperti chicken katsu, karaage, sosis, dan juga daging.

Setiap harinya Coco Ichibanya Curry buka dari jam 11:00-22:30 JST dengan last order pada jam 22:00 JST. Untuk menuju ke sini kamu bisa menggunakan kereta Keihin-Tōhoku Line dari Stasiun Tokyo menuju Stasiun Akihabara dengan biaya sekitar ¥150. Setelah itu, kamu tinggal berjalan sekitar 300 meter menuju lokasi restoran.

Halal Yakiniku Zerohachi Namba, Osaka

Daging halal dalam Islam bukan hanya karena jenis dagingnya, tetapi juga cara penyembelihannya. Tapi tenang, kamu bisa kok menikmati yakiniku tanpa khawatir di Halal Yakiniku Zerohachi Namba. Tidak hanya menyediakan menu yakiniku saja, di sini kamu juga bisa menikmati teppan-yaki, seafood, kroket, dan paket panggang atau grill package.

Untuk menuju restoran ini, kamu yang berlokasi dekat dengan Stasiun Osaka bisa berjalan menuju Stasiun Nishi-Umeda terlebih dahulu. Kemudian gunakan kereta Yotsubashi Line menuju Stasiun Namba dengan biaya sekitar ¥240. Setelah itu kamu hanya perlu berjalan sekitar 260 meter untuk menuju ke restoran.

Halal Ramen Naniwaya, Osaka

Ramen, siapa sih pencinta kuliner Jepang yang tidak suka dengan makanan ini? Nah, mumpung kamu lagi di negara asalnya, sempatkan untuk mencicipi rasa aslinya. Apalagi, di Jepang sudah banyak sekali restoran ramen halal, salah satunya yaitu Halal Ramen Naniwaya yang ada di Osaka.

Sebelumnya restoran ini bernama Halal Ramen Naritaya, tetapi sejak 21 Juli 2023 lalu lokasi dan namanya berubah menjadi Halal Ramen Naniwaya. Restoran ini juga telah tersertifikasi halal, sehingga kamu tidak perlu khawatir mengonsumsi apapun yang ada di sini. Untuk menuju ke sana, kamu bisa menggunakan kereta dari Stasiun Umeda menuju ke Stasiun Namba dengan biaya sekitar ¥240 dan kemudian berjalan kaki sekitar 600 meter.

Semakin meningkatnya wisatawan muslim yang datang ke Jepang membuat industri pariwisata Jepang secara perlahan menjadi muslim friendly. Memang, saat ini restoran halal sebagian besar masih terpusat di Tokyo dan Osaka, tetapi siapa tahu nanti akan semakin banyak prefektur lain di Jepang yang mulai membuka restoran halal juga.

Jadi, apa kamu siap berwisata ke negeri sakura ini? Jangan lupa ya untuk melindungi perjalananmu menggunakan Asuransi Perjalanan Internasional dari MSIG Indonesia yang akan memberikan pertanggungan atas berbagai risiko selama berwisata. Dengan adanya perlindungan ini, kamu bisa lebih tenang selama beraktivitas di sana. Selamat berwisata dan semoga menyenangkan, ya!

Artikel Lainnya